Salam Tahun Baru 2021 (Reiwa 3)

Selamat Tahun Baru.

Hari pertama di tahun baru disebut "Gantan", dan terdapat banyak acara dan adat untuk merayakan tahun baru. Matahari yang terbit pada pagi hari pertama di tahun baru disebut sebagai "Hatsu Hinode", dan banyak orang yang berdoa dan menyembahnya dari gunung dan pantai. Untuk menyambut dewa tahun baru, orang Jepang akan membersihkan rumah maupun tempat kerja di penghujung tahun dan mendekorasi rumah dengan dekorasi tahun baru di awal tahun. Di pintu masuk, terdapat dua "Kadomatsu", yang terbuat dari bambu dan pinus, serta "Shimenawa" yaitu tali suci yang terbuat dari jerami yang melindungi Kamidana dan pintu masuk rumah. Kemudian ada juga "Kagami Mochi", yaitu setumpuk kue beras ketan bundar untuk persembahan bagi Toshigami-sama.
Juga, banyak orang pergi ke kuil untuk menyapa Tuhan dan memohon pada Tuhan untuk tahun yang baik. Ini disebut "Hatsumode".

Makanan tradisional "Osechi" yang mempunyai makna bahagia, dikemas dalam kotak makan dan disantap selama 3 hari pertama di tahun baru (San-ganichi). Hal ini juga diperuntukkan bagi orang yang biasanya selalu sibuk memasak agar dapat bersantai di sekitar tahun baru. Terdapat kebiasaan juga untuk mengirim kartu ucapan tahun baru "Nengajo".

Kebiasaan "Tahun Baru" telah diturunkan sebagai acara tradisional yang telah berlangsung selama lebih dari 1.500 tahun, meskipun ada yang telah disesuaikan dengan modernisasi.

Apabila Anda tertarik untuk mengetahui lebih lanjut, tersedia buku yang berkaitan di perpustakaan lantai 2 Pusat Internasional Kawasaki.
https://www.kian.or.jp/len/kic/003.shtml